SURABAYA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), memberikan peringatan dini cuaca pada awal pekan, Senin (11/11/2024).
Berdasarkan pantauan dari akun Instagram BMKG Juanda, sebagian besar wilayah Jawa Timur bakal dilanda hujan dengan intensitas ringan hingga lebat disertai petir.
Potensi hujan ringan hingga sedang pada siang dan sore hari akan melanda Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Lamongan, Mojokerto, dan Kota Mojokerto.
Pada wilayah tersebut, suhu udara berada di antara 23–35 derajat celcius dengan kecepatan angin 20–29 km/jam.
Baca Juga : BMKG Prediksi Mayoritas Jawa Timur Cerah Berawan hingga Hujan Ringan Hari Ini
Sementara, potensi akan terjadi hujan lebat disertai petir pada siang dan sore hari di wilayah Malang, Madiun, Magetan, Lumajang, Ponorogo, Pacitan, Trenggalek, Kediri, Blitar, Kota Blitar, Probolinggo, dan Ngawi.
Adapun untuk suhu udara dari wilayah tersebut berkisar antara 12–35 derajat celcius dengan kecepatan angin 21–24 km/jam.
Dengan peringatan dini cuaca ini, BMKG mengharapkan masyarakat mempersiapkan segala kebutuhan jika beraktivitas di luar ruangan.
Baca Juga : BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda 14 Wilayah Jawa Timur hingga 27 April
Editor : Khasan Rochmad