BLITAR - Tim gabungan berjumlah puluhan personel dikerahkan untuk membersihkan material runtuhan atap Stadion Gelora Penataran di Kecamatan Ngleggok, Kabupaten Blitar, yang roboh pada Selasa (14/10/2025) sore. Atap stadion tersebut ambruk akibat dterpa angin puting beliung saat hujan badai melanda wilayah tersebut.
Proses pembersihan material runtuhan dilakukan dengan peralatan manual, mesin, dan satu unit eskavator untuk mempercepat pekerjaan. Pembersihan ini juga bertujuan untuk memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, meskipun rekaman CCTV diduga tidak menunjukkan adanya aktivitas di area kejadian.
Kepolisian Resor Blitar Kota telah menerjunkan Tim Inafis untuk mengidentifikasi TKP. Kapolsek Ngleggok, AKP Murdianto, memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. "Pada saat bencana angin tersebut, kondisi Taman Gelora Penataran sedang kosong," ujarnya.
Plt. Kepala BPBD Kabupaten Blitar, Bayu Purna, menyatakan bahwa proses evakuasi masih terus berjalan. Masyarakat juga diimbau untuk tetap waspada, terutama karena potensi cuaca buruk masih diperkirakan akan terus terjadi.
Hingga berita ini diturunkan, proses pembersihan dan evakuasi masih dilakukan oleh tim gabungan. (Qithfirul Aziz)
Editor : JTV Kediri



















