SIDOARJO - Deltras FC siap menjamu PSS Sleman pada pekan 12 babak penyisihan grup Championship 2025/2026. Kedua tim dijadwalkan bersua di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (22/11/2025) malam.
Menurut pelatih Deltras FC, Widodo Cahyono Putro, persiapan sebenarnya sedikit terganggu dengan kondisi cuaca yang sering hujan. Namun, hal itu tidak menjadi alasan bagi timnya
“Jadi latihan sering kita berpindah-pindah dan waktunya juga, tapi itu enggak menjadikan masalah buat kita. Kita tetap terus berbenah,” katanya dalam jumpa pers, Jumat (21/11/2025).
Widodo juga harus melakukan rotasi ketika menghadapi PSS Sleman. Sebab, sejumlah penggawa Deltras FC harus absen akibat akumulasi kartu.
Baca Juga : Klasemen Grup 2 Championship 2025/2026: PSS Sleman Masih di Puncak, Persela Gusur Deltras FC
“Saya harapkan siapapun yang main di situ tetap fight untuk meraih tiga poin besok,” tegas mantan juru taktik Bali United tersebut.
Widodo mengakui bahwa PSS Sleman memiliki pemain berkualitas. Salah satunya adalah penyerang Gustavo Tocantins yang saat ini menjadi top skor sementara Championship.
Namun, Widodo meminta anak asuhnya untuk tidak fokus kepada Tocantins. Sebab, pemain PSS Sleman yang lain juga berbahaya dan bisa melancarkan serangan.
Baca Juga : Klasemen Grup 2 Championship: PSS Sleman di Puncak, Persela dan Deltras FC Bersaing Ketat
“Jadi saya harapkan bukan hanya dia (Tocantins) sendiri yang kita waspadai tetapi pemain yang lain yang siap untuk mengasih assist ke dia,” lanjut Widodo.
“Kedua, pemain-pemain mereka itu sangat dinamis ya. Jadi untuk menyerang itu bukan hanya penyerang saja,” tegasnya.
Sementara pemain Deltras FC, Bima Ragil mengaku sangat termotivasi untuk menghadapi PSS Sleman. Sebab, pertandingan tersebut sangat memengaruhi perjalanan The Lobster ke depannya.
Baca Juga : Sempat Deg-degan, Ragil Sudirman Lega Persela Bisa Kalahkan PSS Sleman
“Kita tanamkan buat motivasi tersendiri saja bagi kita karena pertandingan ini sangat menentukan untuk langkah ke depannya,” jelas Bima Ragil.
“Saya minta minta dukungan dari masyarakat Sidoarjo supaya kita bisa meraih hasil 3 poin,” tandasnya.
Editor : A.M Azany



















