JOMBANG - Bencana tanah longsor terjadi di Dusun Ngeseng, Desa Carang Wulung Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, Jumat (7/3/2025) malam.
Tebing di lereng gunung anjasmoro longsor menimpa rumah Kojin, warga setempat. Beruntung, saat longsor terjadi, Kojin dan keluarga berhasil menyelamatkan diri. Namun, bencana ini mengakibatkan rumah Kojin mengalami kerusakan berat.
Peristiwa terjadi usai wilayah setempat diguyur hujan deras sepanjang hari. Diduga tanah labil akibat tergerus air, tebing di lereng gunung Anjasmoro longsor dan menimpa rumah Kojin.
"Sebelum longsor, hujan mengguyur lereng gunung anjasmoro. Material longsor menimpa rumah Pak Kojin. Beruntung, empat penghuninya selamat," kata Suyanto, warga setempat.
Baca Juga : Puluhan Rumah di Jombang Rusak Diterjang Angin Kencang
Pasca kejadian perangkat desa bersama tiga pilar langsung menuju lokasi. Petugas bersama warga bergotong royong membersihkan sisa longsoran.
Camat Wonosalam Haris Aminudin mengatakan pasca kejadian pihaknya langsung bergerak melakukan koordinasi antar pihak terkait.
"Saat kejadian, warga langsung bergerak. Kami berusaha mengevakuasi barang-barang yang bisa diselamatkan,” ujar Camat Wonosalam, Haris Aminuddin. (*)
Editor : M Fakhrurrozi